Tag Archives: WEBINAR KE-2 : TEMA DUC IN ALTUM

WEBINAR KE-2 : TEMA DUC IN ALTUM

WEBINAR KE-2

TEMA ‘ DUC IN ALTUM ‘

SENATUS SINAR BUNDA KARMEL MALANG

Legio Maria Senatus Sinar Bunda Karmel Malang telah mengadakan webinar ke-2 dengan tema Duc In Altum pada hari Minggu 21 Maret 2021 pukul 16.00 WIB secara virtual menggunakan aplikasi Zoom dan disiarkan melalui  kanal Youtube Senatus Malang. Peserta webinar yang mengikuti melalui aplikasi Zoom berjumlah 70 orang, dan terdapat 8 orang yang menyaksikan melalui kanal Youtube Senatus Malang.

Peserta webinar berasal dari 3 Senatus yaitu Senatus Sinar Bunda Karmel Malang, Senatus Bejana Rohani Jakarta, dan Senatus Maria Diangkat Ke Surga Kupang. Narasumber webinar kali  ini adalah RP. Gregorius Tri Wardoyo, CM. Saat ini beliau bertugas sebagai  Formator Seminari Tinggi Interdiosesan San Giovanni XXIII Malang dan dosen Kitab Suci STFT Malang. Sebagai moderator adalah RD Yohanes Paulus Aang Winarko .

Moderator mengawali webinar dengan salam, doa pembuka dari Tesera, perkenalan lalu dilanjutkan dengan penyampaian riwayat hidup narasumber. Acara selanjutnya adalah penyampaian materi webinar oleh narasumber, yaitu Duc In Altum.

Setelah penyampaian materi, diadakan sesi tanya jawab antara peserta webinar dan narasumber. Peserta dapat menanyakan melalui kolom chat dan berbicara secara langsung kepada pemateri. Selain pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh peserta, peserta juga menceritakan pengalamannya ketika menjalankan tugas kerasulannya sebagai Legioner.

Webinar ditutup dengan rangkuman/kesimpulan yang disampaikan oleh Moderator, dilanjutkan dengan foto bersama, di akhiri dengan  doa penutup dari Tesera  dan doa menyongsong 100 tahun Legio Maria.

( Kornelius )

Download disini